Tugas Menulis Petunjuk
Nama :
1. Aken
Larasati (VIII F/03)
2. Rizky
Fadzilah Nur (VIII F/23)
3.
Violita Nugraeni (VIII
F/28)
Sepuluh
Cara Membuat Kelas Nyaman
1.Menjaga
kebersihan kelas
Dengan menjaga kebersihan kelas dapat secara
otomatis membuat penghuni kelas tersebut lebih nyaman berada didalam kelas. Dan
juga dengan kelas yang bersih akan membuat siswa lebih giat belajar dan tentu
akan mendongkrak prestasi siswa tersebut. Hal ini bukan hanya akan member nama
bagi siswa, tetapi juga sekolah tempat siswa tersebut belajar.
2.Menjaga
kedisiplinan warga kelas
Dengan menjaga kedisiplinan kelas, keadaan kelas
akan menjadi terkontrol dan memudahkan dalam menjaga baik kebersihan,
keindahan, maupun kerapian kelas.
3. Menjaga keindahan dan kerapian kelas
Keindahan dan kerapian kelas juga merupakan salah
satu faktor yang sangat berpengaruh pada kenyamanan kelas dan kebetahan siswa
berada didalam kelas tersebut.
4. Menjaga hubungan dengan para penghuni kelas lainnya
Dengan menjaga hubungan dengan para penghuni kelas
lainnya selain akan membuat kita nyaman berada dikelas karena ada teman yang
bisa mengobrol maupun bercanda dengan kita, tetapi juga akan memudahkan kita
dalam penyampaian informasi maupun mendapatkan informasi.
5.Mendekorasi kelas
Mendekorasi kelas sangat mempengaruhi kebetahan
siswa berada didalam kelas. Dekorasi yang tidak cocok dengan siswa akan membuat
siswa malas berada didalam kelas, begitu pula sebaliknya. Namun, dekorasi yang
membosankan juga akan membuat siswa tidak nyaman berada didalam kelas.
6. Menjaga keasrian kelas
Dengan menjaga keasrian kelas, siswa tentunya akan
semakin nyaman dan betah berada didalam kelas. Serta pembelajaran pun akan
terasa semakin menyenangkan.
7. Melengkapi
fasilitas-fasilitas kelas
Dengan melengkapi fasilitas-fasilitas kelas,
tentunya akan membuat siswa semakin betah berada didalam kelas dan akan semakin
mudah dalam melanjutkan pembelajaran.
8.Memanfaatkan fasilitas-fasilitas yang ada
Dengan memanfaatkan fasilitas yang ada tentunya akan
membuat siswa semakin sering berada didalam kelas.
9.Menjaga
fasilitas-fasilitas yang ada dengan baik
Dengan menjaga fasilitas yang ada akan membuat
ketahanan dari fasilitas itu semakin lama sehingga dapat dimanfaatkan secara
terus menerus dan membuat siswa semakin sering berada di dalam kelas.
10.Merasa bertanggung jawab dengan apa yang ada
didalam kelas.
Dengan merasa bertanggung jawab, dengan otomatis
pula kita akan selalu menjaga kedisiplinan kelas, keinhdaan kelas, kerapian
kelas, menjaga hubungan dengan para penghuni kelas lainnya, menjaga keasrian
kelas, melengkapi fasilitas-fasilitas kelas, memanfaatkan fasilitas yang ada
dengan sebaik-baiknya, dan menjaga fasilitas yang ada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar