Selasa, 09 Oktober 2012

Surat Kecil Untuk Tuhan

Analisis Novel

Judul : Surat Kecil Untuk Tuhan
Pengarang : Agnes Davonar
Penerbit : Inandra Publised, Jakarta
Tahun : Agustus, 2009
Tebal Novel : 232 Halaman

Nama : Agindra Putri Restroika
No : 09
Kelas : VII G

1. Tema : Perjuangan, Kehidupan
2. Tokoh :
a. Keke (Aku)
b. Ayah Keke (Dalam cerita Disebut “Ayah”) :
c. Andi
d. Pak Iyus
e. Sahabat-Sahabat Keke. (Fadha,Maya,Shifa,Ida,Andhini)
f. Bibi
g. Kak Kiki
h. Angel
i. Dr . Adi Kusuma
j. Prof.Mukhlis
3. Penokohan / Watak
a. Keke : Sabar, aktif, cerdas, pekerja keras
b. Ayah Keke : Bijaksana, perhatian.
c. Andi : Perhatian, penyayang
d. Sahabat-sahabat Keke : Baik, setia kawan
e. Pak Iyus : Setia pada keluarga Keke.
f. Kak Kiki : Suka bercanda, jahil.
g. Angel : Sombong, norak, suka menghina
4. Latar/setting :
- Tempat
a. Rumah Keke
b. Sekolah Keke
c. Rumah Sakit
d. Restaurant
- Latar waktu
Sebelum – sesudah kematian Keke
- Suasana
Mengarukan
5. Alur/plot : Dari kutipan novel “Surat Kecil Untuk Tuhan” memiliki alur maju, dijelaskan pada :
- Tahap perkenalan/Penyituasian :
Tahap ini dapat dilihat dari bacaan Hal 5 :
“ Hai sobat,,kenalkan. Namaku Gita Sesa Wanda Cantika.terlalu
panjang ya Ok! Biar gampang sebut saja namaku Keke…… dst”
- Tahap permunculan konflik :
Tahap ini dapat dilihat dari bacaan hal 28 :
“Setelah kakakku sembuh, sepertinya ada yang aneh ketika aku ter-
bangun di pagi hari. Aku merasa mataku terasa perih …. Dst”

- Tahap peningkatan konflik :
Tahap ini dapat dilihat dari bacaan Hal 34 (Ketika keke sedang bermain volly) :
“Saat sebuah bola melayang di depanku, Fadha berteriak padaku
Untuk mengoper bola padanya, tapi kepalaku merasa sedikit pusing se-
hingga akhirnya gagal.Mataku berkunang-kunang…. Dst “
- Tahap Klimaks :
Tahap ini dapat dilihat dari bacaan Hal 39 (Ketika keke sedang diperiksa
Oleh Prof. Lukman)
‘…“Ada apa dengan putri saya, Prof?” Tanya ayah.“ Hasil diagnose saya menunjukkan secara positif putri bapak terinfeksi Penyakit Rabdomiosarkoma. ““ Hah??? Rabdo…. “ Ujar ayah kesulitan mengulang kata-kata yang baruDidengarnya.“Ya,Rabdomiosarkoma … Penyakit ini secara luas dikatakan tergolong Kanker.” ….dst’
- Tahap Penyelesaian :
Tahap ini dapat dilihat dari bacaan Hal 79-80 (saat penyembuhan melalui tahap Kemoterapi) Pecakapan Ayah & Prof Mukhlis :
“…. Prof Mukhlis hanya diam sejenak dan mulai bicara pilihan lain. “Kemoterapi… Mungkin cara ini bisa membuat Keke sembuh tapi saya tidak menjamin sama sekali. Saya akan berusaha agar cara ini berhasil! ““Apa itu Kemoterapi? “ Tanya ayah.“Kemoterapi sejenis pemberian obat-obat tertentu melalui darah yang bisaMembunuh pertumbuhan sel kanker. Obat ini adalah obat keras. Pada kasus putri anda karena masih terlalu kecil, saya hanya takut adanya pe-nolakan dalam tubuhnya! “

6. Sudut Pandang → Sebagai Orang Pertama yang menceritakan tentang dirinya
Sendiri.
Buktinya, seluruh kata sapaan menggunakan kata aku, dan akhiran -ku
7. Amanat/pesan :
Jangan mudah menyerah menjalani hidup ini. Janganlah selalu ketergantungan pada orang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar